JAKARTA Juli-Agustus 2009

HOKA HOKA BENTO, stasiun Gambir
16 Juli 2009

Perjalananku ke Jakarta untuk menyelesaikan urusan birokrasi membuat kaya wisata lidahku, he3x.. Selain mencicipi hasil karya koki hotel juga menyantap menu PESANAN OLEH-OLEH dari Jakarta.. Maklumlah, di Jogja belum ada Hoka-hoka bento :-)

Rasanya seperti KIKO kok, hanya saladnya dikasih banyak banget kalo kita menyantap H2B di jalan SABANG (pusatnya KULINER di Jakarta), hm...


ANCOL, 14 Agustus 2009


Sebetulnya cerita nginap di Hotel Mercure, ANCOL Jakarta sudah suamiku janjikan lama sebagai hadiah untukku.. Tetapi, baru kesampaian saat ini sewaktu ngambil VISA di Jakarta.. Sedikit ulasan tentang hotel Mercure yang ada di kawasan Ancol, menurut kami dan mungkin karena baru masa renovasi sehingga fasilitas kamar sepertinya kalah bagus bila dibanding Nikko/Hyatt yang sekelas dengan Mercure.. Karena kita terlanjur lapar dan masih menunggu kamar siap, akhirnya kami terpaksa membuang 160 ribu untuk menyantap makan siang dengan TUNA dan ORANGE JUS, hiks3.. Masalah sarapan pagi gratis memang enak dan sesuai standar hotel (biasa)..


Tapi VIEW yang ditawarkan hotel ini dan FASILITASnya "lebih" karena satu lokasi dengan ANCOL.. View jendela kamar kami kebetulan menghadap laut ANCOL, dekat GONDOLA dan lumayanlah bisa melihat sunset di saat kemrungsungnya mengurus birokrasi.. Menghabiskan sunset di Pantai ANCOL dan seharian menonton 4-D, menonton pentas lumba-lumba, maen kora-kora&wahana yang menguji nyali,

Ditutup menikmati makan malam gratis dari adek papa (tante dothy, tommy, dimas, icha).. Makasih ya untuk menu ikan, kerang, udang di Jimbaran, Ancol.. Ternyata menu ikan banyak dijumpai di kawasan ANCOL, seperti Bandar Jakarta juga enak.. Hmmm... Kebayang ikan bakar yang nyam nyam nyam...


Buat suamiku, terima kasih telah mewujudkan impian kita untuk menghabiskan waktu di ANCOL.. Alhamdulillah urusan kita lancar ya nda.. :-)

Salam,


ima

No comments

Terima kasih sudah meninggalkan jejak komentar di www.tamasyaku.com. Fast response, silahkan email ke suryani19ep@gmail.com ya. Mohon maaf untuk moderasi komentarnya. Salam, Manda