Tips Memilih Kemeja Batik Murah Berkualitas

Kemeja Batik

Memiliki kemeja batik di almari pakaian adalah hal wajib yang harus dimiliki oleh seorang pria. Kemeja batik bisa dipakai dalam acara formal maupun non-formal yang mengesankan laki-laki tersebut bijak dan berwibawa. Kain batik yang dipilih untuk kami berdua, biasanya yang bisa dipakai pergi ke kondangan atau ke acara formal dan diusahakan sarimbitan. Dalam memilih kain batik yang akan dijahit, utamanya memilihkan warna dan corak yang panda suka, baru nanti manda menyesuaikan kombinasi untuk gamis dan kerudungnya. Yang belum kesampaian sampai sekarang adalah memilih warna sarimbitan berwarna pink, hehehe. 


Ada banyak jenis dan motif batik yang bisa kita pilih. Untuk masalah harga, nominalnya pun tidak tanggung-tanggung, kain batik asli dengan kualitas terbaik bisa dibandrol dengan harga jutaan rupiah bahkan bisa lebih dari itu, begitu pula dengan batik yang sudah dibuat menjadi baju atau kemeja bisa berharga tinggi. Ya, batik asli memang bernilai mahal, namun terdapat banyak jenis batik dengan motif atau corak yang yang bagus, elegan, dan unik dengan harga terjangkau . Sebelum memilih kemeja batik dengan harga terjangkau yang berkualitas, berikut ini adalah tips yang bisa membantu memilih kemeja batik : 

Menentukan Jenis Batik

Jenis batik bisa diklasifikasikan dari bagaimana sebuah batik dikerjakan. Batik terdiri dari batik tulis yang cara pengerjaannya masih sangat tradisional dan klasik. Ada juga batik lukis yang dibuat dengan cara dilukis, kemudian batik cetak, dan yang paling baru adalah teknik printing digital. Harga pun bisa dilihat dari jenis batik yang tersedia.  Anda bisa memilih kemeja batik dengan jenis batik lukis, namun apabila anggaran tidak memenuhi bisa juga memilih batik cetak atau printing.

Kemeja Batik

Pemilihan Bahan Batik

Bahan batik pun beragam dari mulai sutera hingga katun. Untuk yang berbahan sutera harganya sudah dipastikan tinggi, jika Anda memiliki anggaran yang tidak besar maka kain kemeja katun bisa menjadi pilihan yang pas. 

Memilih Motif atau Corak Batik

Motif atau corak batik adalah satu hal penting yang perlu diperhatikan pada saat Anda memilih jenis batik yang diinginkan. Untuk pemilihan batik dengan kombinasi warna gelap biasanya dipakai untuk acara yang formal, sedangkan batik dengan warna dan corak yang cerah bisa menjadi alternatif pilihan untuk busana pada acara yang bersifal semi formal atau casual. Ketika Anda memilih corak batik dengan geometris atau garis kecil-kecil untuk Anda yang memiliki tubuh besar, sedangakan jika tubuh Anda mungil atau langsing jangan ragu mengenakan batik dengan motif geometris atau garis sedang atau besar.

Semoga tips diatas bisa membantu Anda untuk mendapatkan kemeja batik pria murah namun memiliki kualitas yang baik dan nyaman dipakai.

5 comments

  1. Batik tuh kalo dilihat sekilas memang mirip-mirip yaaa, apalagi kalo dihadapkan sama pilihan yang beragam. Makin bingung milihnyaaaa. Ehehee. Makasi tipsnya Mbaaaak.

    ReplyDelete
  2. Gw dah lama banget ngak pake batik, kmrn kondangan pake kaos ama jas doang hehehe

    ReplyDelete
  3. Waaahhh...
    Iya nih batik itu kesannya njawani banget. Cocok dipake acara formal maupun santai tergantung corak dan modelnya
    Tipsnya oke nih mandaaa

    ReplyDelete
  4. paling enak itu batik dari aktun ya bisa nyerep keringet

    ReplyDelete
  5. Terimakasih informasinya

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak komentar di www.tamasyaku.com. Fast response, silahkan email ke suryani19ep@gmail.com ya. Mohon maaf untuk moderasi komentarnya. Salam, Manda