Pensiun Nyaman Ala Traveler yang Dijamin Astralife


Pensiun Nyaman Ala Traveler

Mempersiapkan pensiun apakah hanya milik mereka yang bekerja di kantoran? Atau saya, traveler juga perlu memiliki asuransi sebagai investasi saat pensiun? Wah, jadi penasaran dengan astralife.co.id yang kalau dipelajari, kita bisa mendapatkan perlindungan sebelum dan saat pensiun. Jadi traveler juga perlu punya investasi. 

Kenapa hingga saat ini masih banyak teman-teman kita yang berkompetisi untuk mendapatkan posisi sebagai pegawai negeri sipil, abdi negara. Jawaban yang paling sering kita dengar adalah kemapanan dan ketenangan hari tua. Karena menjadi PNS identik dengan masa pension yang terjamin karena adanya uang pensiun. Oleh karena itu setiap tahun ketika pembukaan formasi baru CPNS, pendaftarnya selalu membludak melebihi ujian masuk perguruan tinggi.

Mungkin teman-teman kita yang sudah masuk ke jajaran PNS, sudah tenang dengan jaminan masa tua mereka, nah bagimana dengan rekan-rekan yang mungkin belum memiliki privilege atau kemewahan itu? Apakah mungkin mendapatkan kemewahan tersebut. Tentu saja bisa hanya bagaimana caranya, mungkin belum semua tahu atau sudah tahu namun tidak mengindahkannya.

Bagaimana kalau saya mengatakan dengan asuransi kita juga bisa mendapatkan ketenangan dan kenyamanan seperti halnya pegawai negeri sipil atau pegawai tetap. Saya sadar hingga saat ini masih banyak pandangan negative mengenai asuransi berkaitan dengan perilaku agennya atau sulitnya melakukan klaim dan sebagainya. Namun, jika semua orang bisa membuka diri, dengan asuransi kita bisa merencanakan masa depan yang lebih tenang dan nyaman.

Saat ini asuransi tidak hanya meyediakan produk proteksi saja. Selama ini orang hanya mengenal proteksi kesehatan atau proteksi hidup saja. Sekarang produk asuransi yang tinggi peminatnya adalah produk asuransi yang di bundling dengan investasi. Jadi nasabah tidak hanya mendapatkan manfaat proteksi saja namun juga manfaat investasi dalam reksadana. Produk ini sering kita kenal dengan Unit Link.

Sebagai contoh asuransi astralife, Perusahaan asuransi yang berdiri dengan kerjasama PT.Astra International Tbk dengan Aviva International Holding Ltd, juga memiliki produk-produk unggulan yang dapat kita manfaatkan untuk merencanakan masa pensiun kita. 

Pengertian sederhana mengenai produk proteksi + investasi ini adalah. Jika seorang nasabah melakukan setoran rutin katakan satu juta rupiah maka akan dibagi menjadi iuran proteksi dan investasi. Katakanlah masing-masing 50% maka 250 digunakan untuk iuran proteksi dan 50% untuk investasi. Lalu yang diperoleh nasabah adalah dari bagian asuransi nasabah mendapatkan proteksi kesehatan dan hidup sampai usia senja. Sedangkan dari bagain investasi yang rutin dibayarkan akan berkembang mengikuti dana kelolaan manager investasi. Yang dalam jangka panjang (minimal 5-10 tahun) akan menguntungkan.

Produk-produk proteksi yang juga memiliki manfaat investasi yang dimiliki oleh asuransi Astralife dapat dipelajari lebih cermat di astralife.co.id. Namun beberapa produk unggulan milik astralife.co.id sebagai berikut:

AVA I Prime Merupakan produk asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi (unit link) dengan pembayaran premi tunggal. Premi yang Anda bayarkan memberikan manfaat perlindungan asuransi dan manfaat investasi dalam bentuk Nilai Dana.

AVA I Smart merupakan sebuah produk asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi dengan pembayaran premi yang dilakukan secara berkala untuk mempermudah Anda mendapatkan perlindungan Asuransi Jiwa, Manfaat Terminal Illness, serta Manfaat Cacat Total dan Tetap.

ASLI Rencana Optima merupakan sebuah produk asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi (unit linked) dengan pembayaran premi yang dilakukan secara berkala. Premi yang Anda bayarkan memberikan manfaat perlindungan asuransi dan manfaat investasi dalam bentuk Nilai Dana hingga usia Anda 99 tahun. Produk ASLI Rencana Optima juga dapat ditambahkan dengan asuransi tambahan (rider) untuk mendapatkan perlindungan yang lebih luas.

AVA I Future merupakan produk asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi (unit link) dengan sistem pembayaran berkala (regular premium). Premi yang Anda bayarkan akan memberikan manfaat perlindungan berupa Manfaat Meninggal Dunia, Manfaat Terminal Illness, Manfaat Cacat Total & Tetap. Nikmati hasil pengembangan Dana Anda di akhir tahun Polis serta manfaat bonus loyalitas sebesar 25%.

AVA I Bright Protector merupakan sebuah produk asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi dengan pembayaran premi yang dilakukan secara berkala untuk mempermudah Anda mendapatkan perlindungan Asuransi Jiwa, Manfaat Terminal Illness, serta Manfaat Cacat Total dan Tetap .

Kelima produk astralife diatas berbentuk unit link, sehingga kita akan mendapatkan selain manfaat proteksi juga manfaat investasi. Sebagai sedikit gambaran untuk unit link yang berisi obligasi (instrument hutang) secara historis pertumbuhan unit link nya sebesar 9%-12% p.a. Untuk unit link campuran (surat utang dan saham) pertumbuhannya bisa mencapai 15% p.a sedangkan unit link yang berisi saham kinerja historis mencapai 18-25%  p.a.

1 comment

Terima kasih sudah meninggalkan jejak komentar di www.tamasyaku.com. Fast response, silahkan email ke suryani19ep@gmail.com ya. Mohon maaf untuk moderasi komentarnya. Salam, Manda