Thueringen

Elgersburg, Erfurt
Maret 2010

Sekelumit cerita yang kubawa dari perjalanan Summer Schoolku di Ilmenau, Thuringen..

Pengalaman perjalanan yang memakan waktu hampir 6,5 jam dari Aachen dengan berganti kereta di 3 stasiun (Koln Hbf, Frankfurt (am Main) Fernbhf, Erfurt Hbf) yang masih asing bagiku.. Kupercayakan keselamatanku hanya pada yang membuat hidup.. Alhamdulillah,akhirnya aku bisa berbagi dengan teman2 di blogku ini..

Pesan Tiket & pesan kursi

Ini juga merupakan pengalaman bagiku, jika ingin bepergian dengan kereta, kita bisa membeli tiket di kantornya DB di tiap Hauptbahnhof maksimal seminggu sebelum perjalanan.. Kita bisa membeli tiket dengan harga lebih murah sekitar 25% yang ditulis di tiket sebagai sparpreis. Selain memesan tiket, untuk perjalanan jauh sebaiknya pesan tempat duduk sekalian.. Pengalaman penting ini kujumpai sewaktu perjalanan hari Minggu dari Frankfurt ke Erfurt yang penuh sesak.. Di kereta IC yang kutumpangi, aku harus pindah tempat duduk 2 kali hanya karena aku belum tahu bahwa harus memesan tempat duduk..

Selanjutnya tips ketika harus berganti kereta/umsteigen hendaknya diperhatikan benar tata aturan rel/gleis di tiap stasiun yang akan kita pakai untuk pindah kereta..

Pada umumnya, yang kita lakukan apabila kita harus di gleis yang letaknya agak jauh adalah mencari anak tangga/estalator/lift turun untuk selanjutnya mencari gleis yang ada di tiket/reiseplan.. Terkadang kereta yang kita tumpangi tidak selalu tepat sampai di stasiun berikutnya.. Apabila hal itu terjadi, tinggal lapor ke kantor DB yang ada untuk mengubah rencana perjalanan kita.. O i ya, di dalam kereta biasanya ada rencana perjalanan/Reiseplan kereta yang kita tumpangi.. Di dalam reiseplan itu kita bisa tahu informasi sudah sampai di mana, kapan harus turun sesudah stasiun apa, dan harus berlari ke gleis mana untuk melanjutkan perjalanan..

Berikut sedikit ulasanku tentang track/gleis di beberapa stasiun yang kudatangi. Hal ini terinspirasi karena begitu sulitnya aku mencari informasi tentang letak rel/gleis.
Aachen Hbf, Koln Hbf
Di kedua stasiun ini, dari gleis 1 ke yang lain kita harus menuruni tangga dan melihat petunjuk untuk sampai di gleis yang dikehendaki.
Frankfurt (am Main) Flughafen Fernbahnhof
Seperti halnya di Dusseldorf Flughafen, untuk berpindah gleis, kita malah harus naik estalator dan membaca richtung/arah fern./gleis yang hendak kita tuju..

Hotel am Wald, Elgersburg, Ilmenau

Tidak hanya sekedar arti bahwa artinya 'hotel di hutan'. Memang benar adanya bahwa hotel ini terletak di antara hutan Elgersburg. Ternyata ini salah satu kawasan wisata untuk sky, mendaki dan lain2.. Aku sempat membaca brosur yang ada di kamarku untuk disajikan di blog ini beserta harganya.. Sewa kamar untuk 6 hari sekitar 510 Euro sudah include didalamnya sarapan, makan siang dan makan malam.. Menu khas Thuringen tersaji di setiap makan siangku, yang paling menarik adalah aku sempat mencicipi daging rusa.. Aku juga sempat memesan makan malam Salat 'Hotel am Wald' seharga 8,5 Euro dengan isi: ayam fillet yang cuma dipanggang, rotkohl, weiss kohl yang dibikin acar, buncis dan beberapa sayuran aneh yang mungkin enak bagi masyarakat Jerman khususnya.. Tapi aku merindukan nasi.. :-)

Tips: setiap kali bepergian aku membawa satu bungkus roti tawar dan selai.. Jangan lupa bawa tempat minum.. kalau di Indo bisa membawa popmie/mash potatoes, tapi belum tentu tersedia air putih panasnya.. karena air putih biasa hanya mereka sediakan dari kran dan minuman gratis di kamar selalu mineral wasser mit starke kohlensaure artinya air putih bersoda.

Erfurt, Thuringen

Pengalaman yang berharga dari perjalanan ini.. Sebuah kenangan terindah bisa satu meja makan dengan para guru besar dan orang2 penting dalam Control Theory.. Alhamdulillah..


Yang paling berkesan adalah bisa berfoto dengan Prof. Jan C. Willems yang tadinya aku hanya bisa membaca bukunya yang berjudul “Introduction to Mathematical System Theory : A Behavioral Approach”. Maka yang mana satu di antara nikmat-nikmat Tuhanmu yang hendak kamu dustakan? (QS. Ar Rahman). Terima kasih ya Rabb..

Salam
ima ep

6 comments

  1. Anonymous15:23

    wah asyiknya..alhamdulillah petualangan 1 minggu sendirian ditutup dengan pengalaman yang indah. bisa foto bareng ama pengarang buku...SEMANGAT

    ReplyDelete
  2. semoga pengalaman bertemu dg orang2 ternama di summerschool bisa dijadikan motivasi untuk berkarya lebih, menggali ilmuNya. Sehingga kita tidak menjadi golongan yang mendustakan nikmatNya...amin, semangat yah
    (LR)

    ReplyDelete
  3. terima kasih Rustka, akan jadi cerita indah untuk generasi kami juga,he3x.. amien.. (EP)

    ReplyDelete
  4. Nikken Prima12:01

    Mb Ima..ak baru pertama kali ni baca cerita2 dblog mb. Wah senengnya...pengen banget bisa cepet2 nyusul mb ima.hehe
    Makasih ya mbak buat cerita2nya mudah2an kalo suatu saat ak kesana jadi gak gampang kesasar.hehe
    O y mb cerita waktu pertama kali mb belajar dan beradaptasi disana ad gk? ak belum nemu..hehe
    Ditunggu y mb cerita2 berikutny..^_^

    Jgn lupa Jaga kesehatan mb..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haloo nikeenn... Trimakasih yaaa sudah mampirrr... Apa kabar???

      Delete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak komentar di www.tamasyaku.com. Fast response, silahkan email ke suryani19ep@gmail.com ya. Mohon maaf untuk moderasi komentarnya. Salam, Manda