Resto Merapi, Resto Keluarga di Dalam Kota Yogyakarta

Resto Merapi Kotabaru

Mencari kuliner di daerah Kotabaru, Yogyakarta sekarang sangatlah mudah, mulai dari cafe Legend yang tak pernah sepi, Roemi es krim dan pasta, Nasi goreng sapi yang fenomenal di depan SMA 3 Padmanaba Yogyakarta, Siomay Telkom, Soto Sholeh, Bakso dan Mie Bandung di Kridosono, dan bulan Juli ini hadir restoran dengan konsep buffet, yaitu restoran keluarga Resto Merapi.

kompor
Menu Gantung

Konsep restoran model buffet dan daftar menu pilihan yang digantung, sehingga memudahkan pengunjung untuk melihat menu sedang ditawarkan di hari itu dan menu yang bisa dipesan selagi mencari tempat duduk atau melihat-lihat lokasi terlebih dahulu. 

KOMPOR
Menu Buffet

Konsep restoran yang menyediakan menu buffet ini unik, karena setiap saat kondisi makanan yang akan disajikan harus hangat. Jaman dahulu kalau ada pesta kawinan, di menu buffet sering ada kompor spiritus di bagian bawah pinggan sajian. Kini, kompor yang dipakai untuk menjaga makanan tetap hangat sudah canggih, kompor listrik yang bisa diatur suhunya dan timernya. Kompor yang tidak membuat meja sajian kotor dan tanpa api sehingga tidak membahayakan pengunjung.

Belanja Online Mudah dan Aman di Blanja.com

online
Blanja.com

Ketagihan Online!


Kemudahan yang saya peroleh dari fasilitas online membuat saya ketagihan untuk eksplore "lebih" tentang fasilitas dan kemudahan yang lebih fleksible dan mudah dari berinternet yang ditawarkan untuk kami pelaku online. Selain blogwalking untuk kebutuhan jalan-jalan, kegiatan online yang menyenangkan adalah berbelanja dan sepertinya, perempuan sangat identik dengan kegiatan yang satu ini.

Alhamdulillah, support belanja online memudahkan kami para emak-emak ini untuk window shopping dari laptop/komputer/gadget dan dari rumah saja. Kelebihan berbelanja online menuru manda, yaitu :
  1. Fleksibel waktu belanjanya, tidak pernah tutup tokonya.
  2. Hemat waktu karena tidak habis di jalan menuju pusat perbelanjaan.
  3. Belanja nyaman bisa pakai daster *nggak perlu ganti baju.
  4. Bagi yang punya anak, tidak perlu melarang anak-anaknya untuk tidak memecahkan sesuatu atau mengambil sesuatu. 
Pada saat googling dan blogwalking sering banget ketemu dengan iklan blanja.com dan penasaran mengintip ke webnya. Holaaaa... ternyata kategori produknya beragam, mulai dari fashion dan aksesoris sampai sport, travel & food. Ketika kita berbelanja online, tentunya "kepercayaan" adalah hal yang paling utama tertanam sebagai pelaku online. Bisnis di dunia maya yang tidak bertatapan secara fisik, haruslah saling menjaga trust. Ternyata blanja.com merupakan mitra kerja sama dari ebay dan telkomsel, dua brand yang sudah tidak diragukan lagi di dunia maya tentunya. Apalagi internet di rumah didukung oleh provider telkom yang memudahkan sekali untuk menjelajah positif di dunia maya.

Peralatan Minimal Untuk Membuat Kue Kering

Jalan-jalan kali ini kita ke dapur manda yang baru pingin berbagi cerita tentang serba-serbi alat yang menurut manda perlu dipersiapkan untuk berani eksplorasi ke dapur, terutama mencoba resep sederhana yang anti gagal. Sengaja dipilih peralatan minimal untuk berani membuat kue kering, karena tulisan ini hasil sebulan kemarin menyibukkan diri di dapur manda. Sebelum memulai membuat kue kering, sepertinya perlu persiapan peralatan minimal untuk bisa berhasil membuat kue kering yang paling mudah dan anti gagal.

Peralatan Minimal Membuat Kue Kering


  • Timbangan Dapur
Jenis timbangan dapur ini ada dua macam (boleh punya salah satunya ya), kebetulan manda punya dua jenis dan masing-masing bisa dijelaskan keunggulannya. Setidaknya bisa jadi bahan referensi kalau mau membeli jenis timbangan yang mana ya..


tokopedia
Timbangan Model Geser

Tahu Telupat, Merapi View Yogyakarta

Selamat Hari Raya Iedul Fitri 1436 H

Taqaballahu minna wa minkum

Mohon maaf lahir dan batin


Satu minggu setelah hari raya lebaran, tentunya agenda liburan bersama keluarga besar dan sanak family yang pulang untuk mudik membuat kita semua sibuk dan larut dalam kehangatan dan kebersamaan keluarga besar. Ada kerinduan berjumpa lagi tahun depan dan menikmati moment kebersamaan di hari lebaran.

Menikmati kupat yang dalam tradisi Jawa berarti "ngaku lepat" atau terjemahannya "ngaku salah". Meskipun dalam keluarga kami, kupat atau ketupat yang dibuat jumlahnya tidak banyak dan memilih memesan lontong di penjual sate ayam di sekitar kami. Membuat ketupat yang tergolong panjang prosesnya dan membutuhkan waktu yang lama untuk sekedar menikmati 5-10 menit menghabiskan ketupat itu, hehehe.

Sudah bosan dengan menu santan yang disajikan bersama kupat atau ketupat?


ketupat
Tahu Telupat

Yes! Menikmati ketupat tanpa santan, salah satunya dengan mencampurkannya dalam olahan kacang adalah menikmati ketupat dalam kupat tahu atau tahu telupat atau ketupat tahu.

Tips Menggoreng Kerupuk Udang

Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar
Laa Ilaha Illallohu Allohu Akbar..
Allahu Akbar Walillahilhamd..

Artinya :

Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar

Tiada Tuhan selain Allah, Allah Maha Besar..
Allah Maha Besar.. Dan segala Puji Hanya kepada Allah...



lontong opor
Lontong Opor Komplit Mama Wiwin


Takbir mulai lirih berkumandang, artinya hari kemenangan setelah sebulan penuh berpuasa telah tiba. Takbir berkumandang dari saya kecil adalah malam istimewa dan spesial bagi saya sendiri. Memuliakan dan mengagungkan asmaNya sampai dini hari dan rasa haru bahagia yang tidak bisa diceritakan dengan kata-kata. Takbir itu juga isdentik dengan lontong opor untuk kami sekeluarga. Keluarga kami semuanya berdomisili di satu kota, yaitu : orang tua, mertua dan simbah putri. Oleh karenanya, momentum lebaran Iedul Fitri harus membagi waktu sedemikian sehingga semua kebagian. 

Malam saat takbir berkumandang, di puasa hari terakhir, tujuan kami adalah ke rumah mama saya. Lontong opor komplitnya berisi opor ayam, opor telur, sambal goreng ati, sambal goreng krecek, dan krupuk Setiap puasa terakhir, sudah menjadi kebiasaan sejak pacaran juga untuk menyantap buka dengan lontong opor lengkap. Dan dari tahun ke tahun, saya selalu kebagian menggoreng kerupuk udang.

Gubug Mang Engking, Minggir, Godean, Yogyakarta

Jogja di musim liburan, hmmm.. satu kata : MACET. Bangga dong sebagai orang Jogja, berarti kan emang beneran istimewa, sampai-sampai pada tumplek blek masuk ke kota kelahiran saya tercinta. Di Jogja ini apa aja ada, kalau dibikin listnya panjang banget. Nanti ya dibikinin rangkumannya biar makin ngeHITS kota Yogyakarta ini. Perjalanan kuliner kali ini kita ke arah Barat kota Yogyakarta, tepatnya di Sendang rejo, Minggir Sleman Yogyakarta. Dari kota Yogyakarta, kita menuju ke arah Godean, lurus terus ke Barat sampai pasar Godean (banyak penjual belut di sepanjang jalan), masih ke Barat lagi dan perempatan berikutnya belok ke kanan (ke Utara).

mang engking
Mang Engking, Minggir, Sleman

Kuliner Jogja banyak banget, salah satunya yang terkenal adalah udang bakar madu.

Spagheti Ulang Tahun

Spaghetti Ulang Tahun

Hari ini 15 Juli 2015 adalah hari istimewa buat panda, hari kelahiran yang pas di bulan Ramadhan *kalau tidak salah lahir di 13 Ramadhan*. Sebelum-sebelumnya merayakan ulang tahun dengan nasi kuning, tumpeng, kue tart dan kali ini menuruti maunya panda sahur dengan spaghetti. Baiklah, dari hari Minggu lalu mikir-mikir mau bikin apa ya biar sekalian menyampaikan pesan cinta selamat ulang tahun untuk panda.

Mulai kepikiran jenis masakan yang bisa dihias cantik berbahan dasar mie spaghetti. Terpikir jenis masakan yang bisa dikreasikan dengan pasta mie spaghetti, seperti : schotel spaghetti dibentuk bundar lalu ditaruh lilin, hihihihi. Ah enggak ah, terlalu berat untuk sahur.. Maunya kasih kejutan yang enggak ketahuan malamnya, kalau saya sudah olah-olah sehabis isya' pasti dicurigain deh..

Paling malas itu kalau surprise, ketahuan duluan.

Tips Nyaman Menjadi Tuan Rumah Saat Tidak Mudik Lebaran

Mudik Lebaran

Mudik vs Tidak Mudik

Mudik yang menurut kami orang Jawa artinya mulih dilit (baca : pulang sebentar). Persiapan dari mulai anggaran, kendaraan, oleh-oleh, dan utamanya stamina sudah jauh-jauh dipersiapkan oleh mereka yang merencanakan untuk pulang ke kampung halaman *asal tidak lupa halaman berapanya ya* wkwkwkwkwk. Kegiatan mudik setiap tahun pada saat lebaran atau hari raya Iedul Fitri menjadi tradisi bagi mereka yang merantau di luar kampung halamannya.

Dan bagi kami yang bekerja dan hidup di kampung halaman, tidak merasakan hectic-nya saat-saat mudik. Justru kami yang menjadi tuan rumah bagi mereka yang mudik. Menjadi tuan rumah dimana masih ada orang yang dituakan yang tinggal sekota dengan kami tinggal tentu ada suka dan dukanya.

Beberapa orang yang mudik bilang :

"ah enak kamu nggak mudik, nggak banyak biaya keluar untuk pulang"


Jawaban kami yang menjadi tuan rumah :

"enaknya kalian yang mudik bisa refreshing, lah kita nyiapin akomodasi dan menjamu kalian selama mudik"

Taman Sari Foodcourt, Plaza Ambarrukmo

Jogjakarta,
Yogyakarta,
Ngayogyakarta Hadiningrat.

Wisata budaya, wisata alam dan wisata belanja yang lengkap ada di kota kelahiranku ini. Bagaimana tidak? Selain pantai Selatan dan gunung Merapi, di pusat kota sekarang sudah penuh sesak dengan bangunan hotel dan mall. Salah satunya adalah mall yang berada di jalan Laksda Adisucipto, tepatnya sebelah Timur kampus IAIN Suka (Sunan Kalijaga) dan sebelum hotel Ambarrukmo (sekarang : Royal Ambarrukmo).

Deretan Mall atau pusat perbelanjaan dari tugu Yogyakarta ke Timur dimulai dari Galleria Mall yang berada di perempatan Jalan Solo dan Jalan Jenderal Sudirman. Kemudian ke Timur sedikit, dari perempatan Demangan ke arah Timur ada Lippo Mall yang baru dibuka sekitar satu bulan yang lalu (Juni 2015). Dan menuju ke arah UIN (Universitas Islam Negeri), kita akan bertemu dengan Mall Amplaz (Ambarrukmo Plaza).

Plaza Ambarrukmo

Takjil Ramadhan di Hotel Grand Zuri, Yogyakarta

Grand Zuri

Jalan-jalan tamasyaku kali ini berada di pusat kota Yogyakarta, tepatnya di Jalan P. Mangkubumi yang merupakan terusan jalan Malioboro. Sedikit mengarahkan pembaca bahwa jalan dari Tugu ke selatan memang jalan lurus, namun sebelum rel kereta api dinamai Jalan P. Mangkubumi dan sesudah rel kereta api dinamai Jalan Malioboro. Pasti familiar dengan kata "malioboro" ya..

Promo Ramadhan Grand Zuri

Masih dalam rangka moment Ramadhan yang telah menjadi tradisi kita adalah buka puasa bersama (disebutnya : bukber) dan identik dengan kata menu takjil. Untuk menuju ke Hotel Grand Zuri ini, saya melewati titik kemacetan kota Yogyakarta di jam padat antara jam 16:00 sampai jam 19:00. Jalan Jend. Sudirman hanya kurang lebih sepanjang 1 kilometer, namun bisa ditempuh dalam waktu 30 menit, hehehehe. Dari perempatan Tugu kita menuju ke Selatan dan setelah kantor redaksi Kedaulatan Rakyat (KR), kita akan sampai di Hotel Grand Zuri yang bisa dipesan melalui Agoda.

Separuh Usia Manda Bersama Panda

Bercerita tentang sebuah hal yang telah terjadi adalah kenangan. Hidup di masa sekarang, pastinya telah melewati berbagai cerita di masa lalu. Cerita yang melengkapi potongan-potongan cerita untuk masa depan. Mengabadikan setiap cerita di dalam sebuah tulisan agar suatu saat kita masih bisa mengingat, bahwa ada perjalanan yang panjang yang telah kita lalui.

Bertemu,
Berteman,
Saling mengenal,
Saling menyayangi,
Menikah,
Berbagi kehidupan,
Menua bersama,
Menutup Mata.

Perjalanan sebuah pernikahan adalah perjalanan panjang yang kalau dinikmati tidak terasa panjang menjalaninya. Setiap pagi dan setiap malam masih bisa bertemu, demikian setiap harinya sampai suatu saat kita tidak bisa bertemu lagi untuk selama-lamanya. Satu untuk selamanya.

19 September 1998

Kalau ditanya yang paling setia itu siapa? Jawabannya : kamera.

Tips Serba Serbi Pisau Dapur dari Dapur Manda

Siapa sih yang nggak suka denger kata : GRATIS ? Iya, GRATIS itu berarti mendapatkan sesuatu dengan cuma-cuma. Wah, seneng ya!

Tapi tentu saja,

Buah itu bisa dipetik setelah ditanam ya.. Kalau tidak pernah menanam mana mungkin bisa memetik.


Totally agree!


Pisau Russell Hobbs

Kali ini rejekinya manda mendapatkan satu set pisau dapur dari bisnis cantik manda bersama Oriflame. Alhamdulillah, saatnya belajar macam-macam pisau biar bisa bermanfaat ini semuanya, hehehehe.

Mister BaQar, Seturan, Yogyakarta

Mister Baqar

Judulnya : P.E.N.A.S.A.R.A.N


Kebayang ya, suatu malam jam 7 an, dapat rekomendasi dari teman ayam bakar enak di daerah Seturan, Yogyakarta. Eh, yang ada SUDAH HABIS! Trus kan jadi penasaran pingin nyobain, apa yang membuat si ayam bakar ini HABIS di jam makan malam.

Ngabuburit di daerah Seturan, daerahnya mahasiswa dan daerahnya tempat makan, berangkat jam 16:30 bisa-bisa buka di jalan kalau naik roda empat. Mengingat jaman-jaman pacaran, ngabuburitnya boncengan roda dua saja. Tentunya, perlengkapan otomotif yang paling penting adalah helm standard.